Person of Interest
Person of Interest | |
---|---|
Genre | Drama Kejahatan Film aksi Fiksi sains[1] |
Pembuat | Jonathan Nolan |
Pemeran | |
Penata musik | Ramin Djawadi |
Negara asal | Amerika Serikat |
Bahasa asli | Inggris |
Jmlh. musim | 4 |
Jmlh. episode | 89 (daftar episode) |
Produksi | |
Produser eksekutif | Jonathan Nolan Greg Plageman J.J. Abrams Bryan Burk Richard J. Lewis |
Produser |
|
Lokasi produksi | New York |
Durasi | 43 menit |
Rumah produksi | Bad Robot Productions Kilter Films Warner Bros. Television |
Distributor | Warner Bros. Television Distribution |
Rilis asli | |
Jaringan | CBS |
Rilis | 22 September 2011 sekarang | –
Person of Interest adalah serial televisi Amerika Serikat yang disiarkan di CBS sejak 2011. Hal ini didasarkan pada skenario yang dikembangkan oleh Jonathan Nolan.[2] Serial ini menceritakan kehidupan John Reese (Jim Caviezel), seorang mantan agen CIA, yang dipekerjakan oleh seorang jutawan misterius bernama Harold Finch (Michael Emerson) untuk mencegah kemungkinan terjadinya kejahatan kriminal di New York. Episode pertama musim ke-4 ditayangkan pada 23 September 2014.[3]
Alur cerita
[sunting | sunting sumber]"You are being watched. The government has a secret system: a machine that spies on you every hour of every day. I know, because I built it. I designed the machine to detect acts of terror, but it sees everything. Violent crimes involving ordinary people; people like you. Crimes the government considered 'irrelevant'. They wouldn't act, so I decided I would. But I needed a partner, someone with the skills to intervene. Hunted by the authorities, we work in secret. You'll never find us, but victim or perpetrator, if your number's up... we'll find you". "Anda sedang diawasi. Pemerintah memiliki sistem rahasia: sebuah mesin yang memata-matai Anda setiap saat. Saya tahu, karena saya yang menciptakannya. Saya membuat mesin itu untuk mendeteksi kejahatan teroris, namun ia melihat semuanya. Kejahatan kriminal yang dilakukan oleh orang biasa; orang-orang seperti Anda. Kejahatan kriminal yang dianggap oleh Pemerintah sebagai "kejahatan tak-terkait". Mereka tidak menanggapinya, maka saya harus melakukannya. Namun saya membutuhkan seorang rekan, yang memiliki kemampuan untuk menegahinya. Dikejar-kejar oleh pihak berwajib, kami bekerja secara rahasia. Anda tidak akan pernah menemukan kami, namun korban atau pelaku, jika nama Anda muncul... kami akan menemukan Anda."
— Harold Finch[4]
John Reese, seorang mantan operator Green Beret/Delta Force dan CIA, hidup tidak beraturan di New York setelah kematian kekasihnya. Harold Finch, seorang jutawan genius yang identitasnya tidak dikenali publik, kemudian mendekatinya untuk menawarkan pekerjaan. Harold menjelaskan bahwa setelah serangan 11 September, ia membangun sebuah sistem komputer untuk pemerintah. Sistem ini akan digunakan untuk mengumpulkan informasi dari kamera-kamera pengintai (CCTV) untuk memprediksi serangan teroris pada masa depan. Namun Harold menyadari bahwa sistem yang ia bangun juga memprediksi kejahatan kriminal biasa. Pemerintah tidak tertarik dengan informasi ini, tetapi Harold bersikeras ingin menghentikan prediksi kejahatan kriminal yang diberikan oleh sistem komputer tersebut. Oleh sebab itu ia mendekati John untuk membantu menghentikan kejahatan kriminal yang akan terjadi. Melalui sebuah pintu belakang keamanan yang ditanam dalam sistem itu, Harold mendapat nomor identitas orang-orang yang akan terlibat dalam kejahatan kriminal. Informasi mengenai orang itu akan diberikan kepada John untuk menghentikan mereka sebelum kejahatan ini dilakukan.
Dalam menjalankan tugasnya, mereka dibantu oleh Detektif Lionel Fusco (NYPD) dan Joss Carter. Pada musim pertama, kedua polisi ini tidak menyadari bahwa John sama-sama bekerja sama satu dengan lainnya. Kadang-kadang mereka juga dibantu oleh Zoe Morgan, yang pernah dibantu oleh John saat ia menghadapi masalah. Serial ini berisi beberapa sub alur. Alur cerita yang sering ditayangkan adalah kasus yang berkaitan dengan "HR", sebuah organisasi yang beranggotakan polisi-polisi kotor di New York. Organisasi ini pada awalnya terlibat dengan Carl Elias, kemudian dengan mafia Rusia. Fusco dipaksa untuk bergabung dengan "HR". Alur cerita lainnya berkenaan dengan Root, seorang peretas psikopat yang ingin mendapat akses ke Sistem. Selama Musim ke-2, organisasi lain bernama Decima Technologies juga terlibat dalam usahanya untuk mendapatkan akses Sistem. Carter bersumpah bahwa ia akan membalas dendam pada "HR" atas kematian temannya, Detektif Cal Beecher. Harold dan John bertemu Sameen Shaw, seorang pembunuh ISA, dalam pelarian setelah ia dikhianati oleh rekan kerjanya. Shaw mengetahui tentang Sistem di akhir Musim ke-2 dan selanjutnya bergabung dengan tim Harold. Di Musim ke-3, Carter menyelidiki lebih dalam tentang HR, tetapi terbunuh. Dalam kesedihannya, John pernah keluar dari tim, tetapi akhirnya kembali. Saat itu, John dan anggota tim lainnya juga menghadapi Vigilance, organisasi anti pemerintah yang bertujuan mengamankan privasi orang lain.
The Machine
[sunting | sunting sumber]The Machine (atau Sistem) adalah sebuah sistem komputer pengawas publik yang diprogram untuk mengawasi dan menganalisis data dari kamera pengintai, komunikasi digital, dan suara dari seluruh belahan dunia, yang dibangun di dua lantai di perusahaan Ingram, IFT. Dengan data ini, Sistem ini dapat memprediksi secara akurat aksi-aksi yang dianggap sebagai kriminal. Di bawah pengurusan pemerintah Amerika Serikat, Sistem ini digunakan untuk melihat dan memprediksi serangan teroris, sehingga pemerintah dapat mengambil langkah cepat sebelum tindakan ini berlangsung. Ternyata Sistem dapat memprediksi seluruh tindakan kejahatan kriminal, bukan hanya tindakan terorisme. Nathan Ingram, teman Harold Finch, membuat sebuah lubang keamanan di dalam Sistem tersebut bernama "Contingency", sehingga ia dapat mengakses data-data yang tidak terkait dengan aksi terorisme. Nathan dan Harold memperlihatkan program ini di dalam episode "Zero Day" di Musim ke-2. Dalam episode tersebut, Harold menyadari bahwa Nathan diam-diam menerima data ini dan Harold menghapus program ini. Namun, ia mengaktifkan kembali program ini setelah Nathan meninggal. Harold mengubah program Contingency ini sehingga Sistem mengirimkan data yang tidak terkait dengan terorisme kepada Harold berupa nomor Keamanan Sosial, melalui pesan acak yang disampaikan melalui telepon umum.
Setiap episode Person of Interest, pemirsa dapat melihat data-data kejadian yang akan terjadi pada suatu orang: identifikasi, aktivitas, catatan, dan hal-hal lainnya. Pemirsa juga dapat melihat dari pandangan Sistem saat ia mengawasi Kota New York. Penerbangan komersial ditandai dengan segitiga berwarna hijau, lingkaran berwarna merah menandakan bahwa area yang dilingkari merupakan area dilarang untuk dilewati oleh seluruh pesawat, atau wahana lainnya. Kotak dengan garis terputus-putus untuk menandai individu. Sistem menandai orang-orang yang diawasinya berdasarkan kotak berwarna: putih untuk orang biasa, merah untuk orang yang menjadi ancaman terhadap Sistem, merah dan putih untuk orang yang sedang terlibat dalam tindakan kriminal, kuning untuk menandai orang-orang yang mengetahui tentang Sistem, termasuk Harold, John, Ingram, Sameen, dan Alicia Corwin. Root pada awalnya ditandai dengan kotak berwarna kuning, tetapi pada Musim ke-3 ia ditandai dengan kotak berwarna hitam dan kuning oleh Sistem sebagai antarmuka analognya. Orang yang dibantu oleh Harold dan John ditandai dengan kotak berwarna putih.
Seiring dengan alur cerita, sebuah program pemerintah bernama "Northern Lights" dibuat. Program ini dibuat dengan tujuan yang sama dengan Sistem (The Machine) oleh seseorang yang misterius bernama "Control". Mereka merupakan orang-orang yang tidak mengetahui akan keberadaan Sistem namun bekerja dengan menggunakan parameternya. Mereka ditugaskan oleh sebuah departemen pemerintah bernama "Research" untuk menangani tindakan teroris berdasarkan prediksi Sistem. Dalam Musim ke-3, Control mulai menampakkan diri kepada publik, di saat organisasi Vigilance menunjukkan program Northern Lights kepada publik, di mana mereka memaksa Control untuk menghentikan program ini. Di saat yang sama, Decima Technologies mencuri Samaritan, sebuah sistem komputer yang dibuat oleh teman Harold di MIT, Arthur Claypool. Samaritan adalah sistem yang sama dengan Sistem (The Machine), di mana Decima hendak menggunakan Samaritan untuk menghancurkan Sistem.
Dalam episode ke-4, "Prophets", kode sumber generasi awal Sistem ditampilkan. Kode ini merupakan kode yang sama dengan cacing komputer Stuxnet.
Pemeran
[sunting | sunting sumber]Pemeran utama
[sunting | sunting sumber]- John Reese (Jim Caviezel): seorang mantan Satuan Khusus Prajurit Amerika Serikat dan pelaksana misi CIA yang dianggap telah tewas saat menjalankan misi di Tiongkok. Hanya sedikit dari identitas John yang diketahui; bahkan nama yang digunakan sekarang merupakan nama lain. Ia kehilangan orang yang dikasihinya, Jessica Arndt, sebelum bertemu dengan Harold. John memperlihatkan kemampuannya dalam menggunakan berbagai senjata api, bertempur, dan taktik bersembunyi. John hanya mengetahui sedikit informasi tentang Harold dan sering dilarang oleh Harold ketika ia mencoba mencari tahu lebih dalam.
- Harold Finch (Michael Emerson): seorang teknisi perangkat lunak yang memiliki kekayaan. Ia sangat sadar akan privasinya sehingga nama aslinya hampir tidak diketahui. Ia sering menggunakan nama samaran (umumnya Harold Wren), dan menggunakan nama burung sebagai nama belakang. Harold menciptakan sebuah sistem komputer yang dapat mengirimkan nomor keamanan sosial orang-orang yang akan terlibat dalam kasus kriminal. Ia menugaskan John Reese untuk mengawasi orang-orang tersebut. Di Musim pertama hingga ketiga, Harold tinggal di sebuah pustaka yang tidak dipakai, dan sejak identitasnya diketahui, ia tinggal dan meneruskan pengintaian ini di sebuah perhentian kereta bawah tanah yang sudah tidak dipakai. Harold mengalami kecelakaan parah, mengakibatkan ia tidak dapat memutar kepalanya ke samping.
- Detektif Jocelyn "Joss" Carter (Taraji P. Henson): seorang detektif kasus pembunuhan di Kota New York dan ibu dari Taylor. Dulu, ia merupakan mantan interogator di Pasukan Amerika Serikat. Carter bertemu dengan John pada saat bertemu dengan kelompok anak muda di dalam kereta bawah tanah, yang kemudian mengenalinya dengan "laki-laki berjas".
- Sameen Shaw (Sarah Shahi) (Musim ke-2, berulang; Musim ke-3, utama): seorang petugas yang diberikan tugas oleh pemerintah untuk membunuh anggota yang masuk ke dalam daftar teroris (yang diberikan oleh Sistem). Ia memiliki gangguan kepribadian, di mana ia senang menembaki para penjahat. Ia bergabung dengan Harold dan John hanya karena adanya Bear.
- Root (Amy Acker) (Musim pertama, tamu; Musim ke-2, berulang; Musim ke-3–sekarang, utama): seorang peretas yang sangat pintar dan pembunuh bayaran yang tertarik dengan Sistem dan Harold Finch. Nama asli Root adalah Samantha "Sam" Grooves. Sistem mengenali Root sebagai antarmuka analognya, di mana ia dapat berkomunikasi dengan Sistem secara langsung.
- Bear (diperankan oleh Graubaer's Boker):[5] seekor anjing militer Belgia yang diselamatkan oleh John dari kelompok Nasionalis Arya, di mana mereka menggunakan Bear sebagai anjing penyerang. Bear tinggal bersama Harold hampir setiap saat.
Pemeran pendukung
[sunting | sunting sumber]- Zoe Morgan (Paige Turco): seorang wanita yang ahli di dalam bidang manajemen krisis. Harold dan John bertemu dengannya pertama kali ketika Zoe menjadi "orang penting" yang namanya muncul di Sistem.
- Jessica Arndt (Susan Misner): kekasih John yang telah tewas. Setelah hubungan John dengan Jessica berakhir, ia menikahi pria lain, tetapi Jessica tetap berkomunikasi dengan John. Ia meninggal karena dibunuh oleh suaminya karena perselisihan keluarga.
- Nathan Ingram (Brett Cullen): keman Harold dalam mengembangkan Sistem. Ia meninggal dalam serangan bom di sebuah pelabuhan. Di sana ia menjadi perantara antara perusahaannya dengan pihak pemerintah ketika Sistem tersebut sedang dalam pengembangan.
- Grace Hendricks (Carrie Preston): tunangan Harold yang mempercayai bahwa Harold telah meninggal akibat serangan bom di pelabuhan itu.
- Carl Elias (Enrico Colantoni): pemimpin mafia dan anak tidak sah dari Gianni Moretti. Elias diharapkan dapat menyingkirkan kelompok mafia Rusia, tetapi ia tertangkap polisi ketika mencoba membunuh pemimpin kelompok Five Families. Elias melanjutkan kegiatan organisasinya dari dalam penjara. HR dan mafia Rusia kemudian mengeluarkan ia dari penjara dengan tujuan untuk membunuhnya di sebuah hutan, tetapi dicegah oleh Carter, dan menyelamatkannya ke sebuah rumah perlindungan. Di saat Simmons membunuh Carter, Elias menyuruh Scarface untuk membunuh Simmons di rumah sakit.
- Scarface (Anthony Marconi) (David Valcin): tangan kanan Elias. Ia dapat dikenali dengan luka besar di wajahnya dan kemudian menjadi nama panggilannya.
- Leon Tao (Ken Leung): seorang kriminal keuangan dan menjadi "orang penting" Harold dan John selama tiga kali. Dalam beberapa episode, ia diminta bantuan oleh tim untuk membantu mereka.
- Agen Khusus Nicholas Donnelly (Brennan Brown): agen FBI yang tertarik mengejar John ketika melihat kasusnya. Ia pernah mengajak Carter untuk bergabung dalam kelompok tugasnya dalam mengejar John.
- Dr. Iris Campbell (Wrenn Schmidt): seorang ahli terapi yang ditugaskan untuk berbicara dengan John ketika ia menyamar menjadi Detektif John Riley.
Pihak Pemerintah
[sunting | sunting sumber]Pemeran berikut ini berkaitan dengan proyek Pemerintah dalam mengembangkan dan menggunakan Sistem.
- Control (Camryn Manheim): pemimpin operasi ISA (nama kode: Northern Lights).
- Hersh (Boris McGiver): mantan anggota ISA.
- Dewan Khusus (Jay O. Sanders): karakter bayangan dari Kantor Dewan Khusus di mana ia tampak sebagai koordinator aktivitas terkait dengan Sistem dan menganggap Harold sebagai ancaman.
- Senator Ross Garrison (John Doman): senator Amerika Serikat yang bertugas mengawasi kegiatan Northern Lights.
- Alicia Corwin (Elizabeth Marvel): penghubung antara Nathan Ingram dan Pemerintah ketika Sistem sedang dikembangkan dan juga seorang anggota Dewan Keamanan Nasional.
- Denton Weeks (Cotter Smith): petugas yang ditugaskan pada pengembangan Sistem ketika ia menjabat sebagai wakil direktur di Badan Keamanan Nasional Amerika Serikat.
Kesatuan Polisi New York
[sunting | sunting sumber]- Detektif Cal Beecher (Sterling K. Brown): detektif bagian narkotika dan menjalin hubungan dengan Carter. Ia merupakan anak baptis Alonzo Quinn, tetapi tidak mengetahui segala pekerjaan Alonzo.
- Detektif Bill Szymanski (Michael McGlone): detektif bagian kriminal terorganisasi di mana Carter kadang-kadang bekerja sama dengannya.
- Detectif Raymond Terney (Al Sapienza): detektif polisi yang sering bekerja sama dengan Carter.
- Detektif Kane (Anthony Mangano): detektif bagian kasus pembunuhan yang sering bekerja sama dengan Carter dan Fusco.
HR
[sunting | sunting sumber]Pemeran berikut ini merupakan pemeran yang termasuk ke dalam alur cerita HR, sebuah kelompok polisi korup yang mengontrol kriminal terorganisasi di New York.
- Alonzo Quinn (Clarke Peters): pemimpin HR.
- Polisi Patrick Simmons (Robert John Burke): polisi dan tangan kanan Alonzo. Ia bertugas mengawasi dan menjalankan aktivitas HR hingga ke tingkat jalanan.
- Kapten Arthur Lynch (Michael Mulheren): karakter yang pernah bekerja sama dengan Fusco di Musim pertama.
- Kapten Womack (John Fiore): kapten yang ditugaskan untuk mengawasi Fusco dan Carter. Ia melindungi HR ketika Carter mencari tahu tentang HR.
- Polisi Mike Laskey (Brian Wiles): polisi pemula yang direkrut oleh HR sebagai rekan Carter setelah Carter telah mengetahui banyak informasi tentang HR.
CIA
[sunting | sunting sumber]Pemeran berikut ini merupakan bagian dari masa lalu John Reese ketika ia masih bekerja di CIA.
- Mark Snow (Michael Kelly): pelaksana tugas CIA yang pernah bekerja sama dengan John.
- Tyrell Evans (Darien Sills-Evans): petugas CIA yang bekerja sama dengan Snow.
- Kara Stanton (Annie Parisse): mantan rekan John yang awalnya dianggap telah tewas, tetapi kemudian ia direkrut oleh Decima Technologies.
Decima Technologies
[sunting | sunting sumber]Pemeran berikut ini berkaitan dengan alur cerita Decima Technologies, organisasi tersembunyi yang memiliki kecerdasan buatan bernama Samaritan.
- John Greer (John Nolan): pemimpin operasi Decima Technologies dan kecerdasan buatan Samaritan.
- Jeremy Lambert (Julian Ovenden): petugas Decima Technologies dan juga sebagai tangan kanan Greer.
- Peter Collier (Leslie Odom, Jr.): pemimpin kelompok Vigilance, organisasi brutal yang mengaku ingin melindungi data-data pribadi setiap orang, tetapi sebenarnya ia dikendalikan oleh Decima.
- Martine Rousseau (Cara Buono): petugas Samaritan untuk mencari keberadaan tim Harold dan lain-lain.
The Brotherhood
[sunting | sunting sumber]Pemeran berikut ini berkaitan dengan alur cerita geng Brotherhood.
- Dominic, atau Mini (Winston Duke): pemimpin geng Brotherhood.
- Link (Jamie Hector): tangan kanan Dominic.
Episode
[sunting | sunting sumber]Musim | Episode | |||
---|---|---|---|---|
Pertama tayang | Terakhir tayang | |||
1 | 23 | 22 September 2011 | 17 Mei 2012 | |
2 | 22 | 27 September 2012 | 9 Mei 2013 | |
3 | 23 | 24 September 2013 | 13 Mei 2014 | |
4 | 22[6] | 23 September 2014 | 5 Mei 2015 | |
5 | 13[7] | 3 Mei 2016[8] | 21 Juni 2016[8] |
Produksi
[sunting | sunting sumber]Serial televisi ini secara resmi dipegang oleh CBS pada 13 Mei 2011,[9] dan memulai debutnya pada 22 September 2011.[10] Pada 25 Oktober 2011, serial ini menerima tawaran untuk menayangkan seluruh musimnya di CBS.[11] Serial ini juga telah memperbarui seluruh cerita untuk musim kedua pada 14 Maret 2012, yang ditayangkan pada 27 September 2012 di CBS.[12] CBS kemudian memperbarui Person of Interest untuk menayangkan musim ketiga pada 27 Maret 2013,[13] dengan Sarah Shahi[14] dan Amy dipromosikan menjadi pemeran utama.[15] Serial ini diperbarui untuk musim keempat pada 13 Maret 2014.[16]
Peringkat
[sunting | sunting sumber]Musim | Waktu siaran (ET) | Episode pembuka | Episode terakhir | Tahun ditayangkan di televisi | Peringkat | Penonton (juta) |
Penonton langsung + DVR | ||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Tanggal | Penonton episode pertama (juta) |
Tanggal | Penonton episode terakhir (juta) | ||||||
1 | 13,33[17] | 13,47[18] | 2011–2012 | #13 | 14,34[19] | 16,28[20] | |||
2 | 14,28[21] | 13,16[22] | 2012–2013 | #5 | 16,07[23] | 17,87[24] | |||
3 | 12,44[25] | 10,95[26] | 2013–2014 | #8[27] | 14,05[27] | 16,21[28] | |||
4 | 10,58[29] | 2014–2015 |
Penghargaan dan nominasi
[sunting | sunting sumber]Tahun | Hadiah | Kategori | Calon | Hasil |
---|---|---|---|---|
2012 | BET Award | Akrtis terbaik (juga untuk Larry Crowne) | Taraji P. Henson | Nominasi |
MPSE Golden Reel Award | Suntingan suara terbaik - Dialog bentuk pendek dan ADR di televisi untuk episode "Witness" |
Thomas DeGorter H. Jay Levine Maciek Malish Matt Sawelson | ||
NAACP Image Award | Aktris yang luar biasa dalam drama seri | Taraji P. Henson | ||
People's Choice Award ke-38[31] | Favorit drama TV baru | Menang | ||
Primetime Emmy Award | Posisi suara pencampuran untuk komedi atau drama seri (satu jam) untuk episode "Pilot" |
Noah Timan Keith Rogers Frank Morrone Scott Weber |
Nominasi | |
2013 | MPSE Golden Reel Award | Suntingan suara terbaik - Pendek bentuk musik di televisi untuk episode "Firewall" |
Tom Trafalski |
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ Day, Patrick Kevin (July 20, 2013). "Comic-Con: 'Person of Interest' will go more sci-fi to outpace reality". Los Angeles Times. Diakses tanggal October 18, 2014.
- ^ McNamara, Mary (22 September 2011). "'Person of Interest': TV review". Los Angeles Times. Diakses tanggal 2 Juni 2014.
- ^ Bibel, Sara (June 24, 2014). "CBS Announces Fall Premiere Dates; Early Start for 'Madam Secretary'; 'Big Bang Theory' & 'Scorpion' Launch Premiere Week". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-07-14. Diakses tanggal June 24, 2014.
- ^ "Pilot". Person of Interest. Musim ke-1. Episode ke-1. September 22, 2011. CBS.
- ^ "Graubaer's Boker Home page". Graubaers-boker.com. Diakses tanggal September 14, 2013.
- ^ Slack, David (5 December 2014). "Nope. 22". Twitter. Diakses tanggal 6 Desember 2014.
- ^ "Comic-Con: Person of Interest to "Drop the Mic" with Season 5". IGN (dalam bahasa bahasa Inggris). 12 Juli 2015. Diakses tanggal 30 April 2016.
- ^ a b Ausiello, Michael. "Person of Interest Season 5 Premiere Date Announced (and There's a Twist)". TVLine (dalam bahasa bahasa Inggris). Diakses tanggal 30 April 2016.
- ^ Roffman, Marisa (13 Mei 2011). "CBS Orders PERSON OF INTEREST and TWO BROKE GIRLS". Give Me My Remote. Diakses tanggal 24 September 2011.
- ^ Seidman, Robert (29 Juni 2011). "CBS Announces Fall 2011 Premiere Dates". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-07-01. Diakses tanggal 20 September 2011.
- ^ Goldberg, Lesley (25 Oktober 2011). "'Person of Interest', 'Unforgettable' Get Full-Season Orders at CBS". The Hollywood Reporter. Diakses tanggal 25 Oktober 2011.
- ^ de Moraes, Lisa (14 Maret 2012). "CBS picking up most of its primetime slate for next season". The Washington Post. Diakses tanggal 14 Maret 2012.
- ^ Kondolojy, Amanda (27 Maret 2013). "'The Good Wife', 'Elementary', 'Person Of Interest', '2 Broke Girls', 'NCIS: LA', 'The Mentalist', 'Mike & Molly,' 'Hawaii Five-0' & 'Blue Bloods' Renewed by CBS". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-04-05. Diakses tanggal 27 Maret 2013.
- ^ Ng, Philiana (15 Mei 2013). "'Person of Interest' Adds Sarah Shahi as Series Regular". The Hollywood Reporter. Diakses tanggal 14 September 2013.
- ^ Mitovich, Matt Webb (July 20, 2013). "Person of Interest: Amy Acker Now Series Regular". TVLine. Diakses tanggal 20 Juli 2013.
- ^ Kondolojy, Amanda (13 Maret 2014). "CBS Renews 'The Good Wife', 'The Millers', 'Two and a Half Men', 'Hawaii Five-0', 'Mom', 'Blue Bloods', 'Elementary' and 11 More". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-09-12. Diakses tanggal 13 Maret 2014.
- ^ Seidman, Robert (September 23, 2011). "Thursday Finals: 'Big Bang Theory', 'The X Factor', 'Parks and Recreation' and 'Whitney' Adjusted Up". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-29. Diakses tanggal January 28, 2012.
- ^ Bibel, Sara (May 18, 2012). "Thursday Final Ratings: 'American Idol', 'Grey's Anatomy', '30 Rock' Adjusted Up; 'Touch', 'Scandal' Adjusted Down". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-06-10. Diakses tanggal May 18, 2012.
- ^ Gorman, Bill (May 13, 2012). "Complete List Of 2011-12 Season TV Show Viewership: 'Sunday Night Football' Tops, Followed By 'American Idol,' 'NCIS' & 'Dancing With The Stars'". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-05-30. Diakses tanggal May 18, 2012.
- ^ Bibel, Sara (June 11, 2012). "2011–2012 Full Season Live+7 DVR Ratings: 'Modern Family' Leads Ratings and Viewership Gains,'Grimm' Ranks Number One In Percentage Increases". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-04-14. Diakses tanggal September 14, 2013.
- ^ Kondolojy, Amanda (28 September 2012). "Thursday Final Ratings: Big Bang Theory, Grey's Anatomy, Adjusted Up; Parks & Rec, Up All Night, SNL: Weekend Update, The Office, Glee, Scandal, Rock Center Adjusted Down". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-10-01. Diakses tanggal October 29, 2012.
- ^ Kondolojy, Amanda (May 10, 2013). "Thursday Final Ratings: 'Big Bang Theory', 'Grey's Anatomy', 'American Idol', 'Vampire Diaries', 'Two and a Half Men', 'Wipeout', & 'Elementary' Adjusted Up; 'Glee' Adjusted Down". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-06-07. Diakses tanggal May 10, 2013.
- ^ Bibel, Sara (29 Mei 2013). "Complete List Of 2012–13 Season TV Show Viewership: 'Sunday Night Football' Tops, Followed By 'NCIS,' 'The Big Bang Theory' & 'NCIS: Los Angeles'". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-06-27. Diakses tanggal May 29, 2013.
- ^ Bibel, Sara (June 10, 2013). "Live+7 DVR Ratings: Complete 2012–13 Season 'Modern Family' Leads Adults 18–49 Ratings Increase & Tops Total Viewership Gains; 'Hannibal' Earns Biggest Percentage Increase". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-08-08. Diakses tanggal September 14, 2013.
- ^ Kondolojy, Amanda (September 25, 2013). "Tuesday Final Ratings: 'Marvel's Agents of S.H.I.E.L.D.', 'The Voice' & 'NCIS' Adjusted Up; 'The Goldbergs' & 'Chicago Fire' Adjusted Down". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-08-03. Diakses tanggal September 25, 2013.
- ^ Bibel, Sara (May 14, 2014). "Tuesday Final Ratings: 'The Voice', 'Marvel's Agents of S.H.I.E.L.D.' & 'The Goldbergs' Adjusted Up; 'The Originals', 'Supernatural' & 'About A Boy' Adjusted Down". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-05-15. Diakses tanggal May 17, 2013.
- ^ a b "Full 2013-2014 TV Season Series Rankings". Deadline.com. May 22, 2014. Diakses tanggal September 20, 2014.
- ^ Bibel, Sara (June 9, 2014). "Live+7 DVR Ratings: Complete 2013-14 Season 'The Big Bang Theory' Leads Adults 18-49 Ratings Increase; 'Raising Hope' Earns Biggest Percentage Increase, 'The Blacklist' Tope Viewership Gains". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-06-13. Diakses tanggal September 20, 2014.
- ^ Kondolojy, Amanda (24 September 2014). "Tuesday Final Ratings: 'Marvel's Agents of S.H.I.E.L.D.', 'Forever', 'The Voice', and 'Dancing With the Stars' Adjusted Up; 'Chicago Fire' & 'Person of Interest' Adjusted Down". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-09-25. Diakses tanggal September 24, 2014.
- ^ Bibel, Sara (April 1, 2015). "CBS Announces Season Finale Dates for 'The Big Bang Theory', 'NCIS' & More; 'Stalker' Returns May 4". TV by the Numbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-04-25. Diakses tanggal April 1, 2015.
- ^ "People's Choice Awards 2012". Chiff. November 8, 2011.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- (Inggris) Situs web resmi
- Person of Interest di IMDb (dalam bahasa Inggris)
- Person of Interest Diarsipkan 2011-12-31 di Wayback Machine. di TV.com